Selasa, Januari 12, 2010

Liga Super Berakhir, Rumput GBK Segera Diganti

Bola.net - Rumput lapangan sepak bola Gelora Bung Karno (GBK) akan diganti usai kompetisi Djarum Indonesia Super League (ISL) 2009/2010 berakhir.
Direktur Pembangunan dan Pengembangan Usaha (PPU) GBK Niagara di Jakarta, Senin mengatakan penggantian rumput tersebut akan dilakukan pada bulan Juli 2010.

"Dibutuhkan waktu dua bulan untuk mengganti rumput stadion. Itu waktu yang cepat jika dibandingkan penggantian yang biasa," katanya saat dikonfirmasi.

Selama ini penggantian rumput dilakukan selama tujuh bulan. Namun khusus untuk penggantian saat ini waktunya dipercepat menjadi dua bulan.

Menurut dia, mekanisme penggantian rumput berbeda dengan sebelumnya. Hal tersebut dilakukan agar tidak mengganggu pertandingan baik nasional maupun internasional.

"Biasanya ditanam usai lapangan diperbaiki. Itu butuh waktu lama. Nanti, rumput ditanam di lapangan lain jadi tinggal dipindahkan saja. Itu lebih cepat," katanya menambahkan.

Ia menambahkan, jenis rumput yang akan digunakan sama dengan rumput-rumput yang digunakan di lapangan bola diluar negeri yaitu Matrela.

"Khusus di GBK akan menggunakan Matrela tropis. Jenis ini lebih tebal dibandingkan dengan Matrela yang digunakan di negara empat musim," katanya menjelaskan.

Anggota Komisi Disiplin PSSI itu menambahkan, guna merealisasikan penggantian rumput GBK itu pihaknya menganggarkan Rp 3 - 3,5 miliar. Selain penggantian rumput pihaknya juga akan memperbaiki beberapa infrastruktur yang lain.

Dengan tuntasnya penggantian rumput tersebut maka dipastikan tidak akan mengganggu pelaksanaan Piala AFF yang rencananya akan digelar bulan November 2010 mendatang. (ant/row)

sumber : bola.net

Tidak ada komentar:

Copyright

Protected by Copyscape Original Content Validator
Blog ini telah dilindungi dariPenjiplakan atau Plagiarizing. Jadi jika blog/website anda mengcopy content dari blog ini silahkan cantumkan sumber dan direct linknnya. Agar terhindar dari Banned oleh Google.